Pembatik Level 4

kulakulajua.blogspot.com

 

SRB Kalimantan Selatan  - M. Ripani, S.Pd


Alhamdulillah puji syukur saya ucapkan, karena sampai saat ini kita masih bisa berkarya dan berinovasi bagi negeri tercinta ini. Lewat tulisan ini banyak hal yang ingin saya bagi, sekedar cerita yang menjadi motivasi bagi diri pribadi dan semoga bisa jadi inspirasi bagi teman sejawat dan rekan sekalian anak negeri. 70.312 bukan bilangan sedikit. 70.312 adalah jumlah peserta PembaTIK dan hanya 1.020 guru yang lolos di level 4 dan Alhamdulillah saya termasuk di dalamnya. Pembatik merupakan program peningkatan kompetensi TIK guru yang mengacu pada kerangka kerja peningkatan kompetensi TIK Guru UNESCO. Standar kompetensi TIK ini terdiri dari 4 level, yaitu level literasi, implementasi, kreasi, dan berbagi.

“Seperti yang telah kita ketahui masa pandemik Covid-19 telah memaksa kita semua untuk memberikan usaha yang ekstra keras dan ekstra cerdas, sehingga pembelajaran dapat terus berlangsung. Kompetensi guru dalam penguasaan teknologi menjadi krusial” itulah salah satu paparan Mendikbud Nadiem Anwar Makarim  dalam acara Pembukaan Kuliah Umum Pembelajaran Berbasis TIK atau PembaTIK Level 4: Berbagi. Yang dilaksanakan oleh Pusdatin Kemdikbud.

“Saya berharap semangat gotong royong di masa pandemi ini bisa kita teruskan, agar kita lebih siap beradaptasi, siap melakukan perubahan, tidak lagi menunggu perubahan itu terjadi”(Mendikbud Nadiem Anwar Makarim)       

Berbagi Inovasi Pembelajaran Berbasis TIK Mewujudkan Merdeka Belajar
Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Maju Indonesia

#MerdekaBelajar

#NadiemMakarim

#PembaTIK2020

#pembatiklevel4

#RumahBelajar

#tributetohendriwidiatmoko

#guruberbagi
#gurupenggerak

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer